Freedom of Soul >>> Segala Kehidupan Berimbang Dalam Jiwa

Jumat, 30 April 2010

Tanggelam Senjaku

Apakah senja memeluk hati bersedih ?
Menerkam larik-larik kata sunyi
Adilkah segala yang tertata ?
Melengkap kesedihan berdaksa sejuta
Diantara cercah nikmatnya hina
Aku kembali pun untuk menangis
Rajutan pudar sesak memenuhi
Kala senja tak mampu memerah
Kala itu kau menggantinya
carut marut rasa tenggelamkan aku
Membuka laksana langit mengangah
Membelah kedua menjadi satu
Akankah rembulan kembali datang ?
Menyayat malam penuh sepi
Adilkah segala yang tertat ?
Melumpuhkan getar-getar langkah
Disisa-sisa senyum embun
Aku kembali kini merenung
Terjadi segala beban merona
Manghantam aku kian rapuh
Menusuk aku juga tenggelam
Membakar aku sukar padam

Inilah aku.......
Hanya berhias akan kosong

Bukankah hanya aku......
Yang lemah nan merapuh
Dan
Tetaplah aku......
Terlelap selalu mimpi-mimpiku

Sabtu, 17 April 2010

Gelap Impiku

Jingga rembulan saat matahari manerkam
Menyambut kesendirian
Palung-palung cawan suci
Membelah malam penuh sunyi

Terjebak arwah cinta dibimbangnya
Melambangkan kehampaan bibir mengunci
Melipatkan mata tuk terpejam
Namun terngangah
Merapatkan kaki-kaki berduri
Lembutnya penuh luka

Aku tak berdiri...
Tak pula duduk meringkih
Berserak kata memaki aku
Berhambur hujat lumuri tubuhku
Dan
Kembali mengiris imaji...

Check Yours

Infolinks In Text Ads

Wellcome to MY SOUL....

Kebebasan untuk meraih semua Expresi yang selama ini terpendam